Beranda KATEKESE Santa María Guadalupe García Zavala : 24 Juni

Santa María Guadalupe García Zavala : 24 Juni

MARIA García Guadalupe Zavala berdevosi kepada Bunda Maria sedari kecil, seorang gadis berasal dari Zapopan,  Meksiko. Lahir pada 27 April 1878 dari keluarga yang taat, ayahnya merupakan pedagang benda-benda rohani yang tokonya terletak di depan Basilika Bunda Maria dari Zapopan. Cintanya pada Tuhan ia nyatakan dengan sering meluangkan waktunya untuk berkunjung ke Basilika tersebut dan berdoa. Kepedulian yang ia miliki bagi masyarakat miskin.

Ketika tumbuh dewasa, ia semakin merasakan panggilan yang kuat untuk menjalani kehidupan religius dan memutuskan untuk membatalkan pertunangannya dan memfokuskan karyanya untuk berkarya memberikan bantuan bagi orang miskin dan sakit. Pada 13 Oktober 1901, ia bersama dengan Bapa pembimbing , Pater Cipriano Iñiguez bekerja sama mendirikan sebuah kongregasi secara resmi, ebuah Konggregasi Religius, melayani siapapun yang membutuhkan bantuan. Kasih dan kepedulian bagi kesehatan jasmani dan kesehatan rohani para pasien adalah perhatian utama dari Konggregasi ini.Ia memberikan seluruh hidupnya untuk melayani, melaksanakan tugas dengan sukacita kasih.

Banyak suster lainnya terinspirasi berkat kesederhanaan, kemurahan hati dan kesucian yang dimilikinya, bahkan disaat mereka  mengalami kesulitan keuangan, dirinya rela menjadi pengemis dan mengumpulkan uang bagi kebutuhan rumah sakit. Dan Luar biasanya Ia tidak pernah meminta lebih dari yang diperlukan. Ketika berusia 85 tahun, Suster Maria pergi ke sisi Bapa untuk selama-lamanya pada tanggal 24 Juni 1963. Selama hidupnya ia telah mendirikan 11  yayasan di wilayah Republik Meksiko dan terus berkembang.

sumber: katakombe.org