ADA Hari Raya Santa Perawan Maria ini, bersama Gereja semesta kita menghormati Maria yang telah mengambil bagian dan berperan besar dalam sejarah keselamatan umat Manusia sesuai rencana dan kehendak Allah untuk menyelematkan dan membahagiakan umat manusia.

Bacaan Injil hari ini, terdiri dari dua bagian. Bagian pertama, penginjil Lukas menceritakan kunjungan dan perjumpaan Maria dengan Elisabeth saudarinya. Sebuah perjumpaan yang luar biasa indahnya. Perjumpaan yang melahirkan keselamatan dan kebahagiaan umat manusia seluruhnya. Bagian kedua berkisah tentang kidung pujian dan doa Maria karena pengalaman akan kehadiran, keterlibatan dan penyertaan Allah dalam hidupnya. Dalam nyanyian pujian Maria ini, terungkap siapakah hakikat Allah itu sendiri bagi dirinya dan bahkan bagi seluruh umat manusia.

Maria bukanlah Allah; Maria juga bukan seorang dewi. Dia adalah seorang manusia biasa. Kehebatan Maria terletak pada kesediaanya untuk bekerja sama dengan Allah dalam seluruh hidupnya. Kesediaan yang sama dituntut dari kita para pengikut Kristus zaman ini.

Salam Maria penuh rahmat, Tuhan sertamu, terpujilah engkau di antara wanita dan terpujilah buah tubuhmu, Yesus. Santa Maria Bunda Allah, doakanlah kami yang berdosa ini, sekarang dan waktu kami mati. Amin.

Sumber: Ziarah Batin 2018