HARI kedua pelatihan menulis, Jumat (11/8/2017) yang diselenggarakan oleh Komisi Komsos Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) dan Komsos Keuskupan Sibolga, di aula Pusat Bina Iman, Sibolga, Sekretaris Eksekutif Komsos KWI RD Kamilus Pantus mengawali kegiatan dengan paparan akan bahaya hoaks.
Kamilus mengatakan hoaks merupakan perbuatan dosa yang mengancam masyarakat global saat ini. “Hoaks menjadi ancaman global saat ini. Hoaks itu suatu perbuatan dosa karena menggiring orang pada ketersesatan opini,”tegas Kamilus.
Mereka yang sudah terlanjur menyebarkan hoaks, saran Kamilus agar segera melakukan pertobatan dengan memulai memosting pesan-pesan baik saja. Dalam melakukan itu, menurut Kamilus, masyarakat wajib menerapkan prinsip berinternet ” saring informasi sebelum membagikannya.”
“Bagikan yang baik menurut akal budi dan nurani. Maksimalkan sensor internal kita, yakni suara hati,”tegas Kamilus.
Penulis : Laurentina Turnip
Membantu para Waligereja mewujudkan masyarakat Indonesia yang beriman, menghayati nilai-nilai universal, serta mampu menggunakan media komunikasi secara bertanggung jawab demi terciptanya persaudaraan sejati dan kemajuan bersama.