Pers Rilis, PKSN ke 10, PKSN 2023, Pesan Paus, Hari Komunikasi Sosial Sedunia ke-57, HARKOM ke-56, Bait Allah, Bait Pengantar Injil, Firman Tuhan, Gereja Katolik Indonesia, Iman Katolik, Injil Katolik, Katekese, Katolik, Kitab Suci, Komsos KWI, Konferensi Waligereja Indonesia, KWI, Lawan Covid-19, Penyejuk Iman, Perjanjian Baru, Perjanjian Lama, Pewartaan, Sabda Tuhan, Ulasan Kitab Suci Harian, Umat Katolik, Yesus Juruselamat

Setelah ditunda tiga tahun, Perayaan Hari Komunikasi Sosial Nasional atau yang sering disebut PKSN kali ini benar-benar diselenggarakan di Keuskupan Atambua, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 17-21 Mei 2023.

Sekretaris Eksekutif Komisi Komunikasi Sosial Konferensi Waligereja Indonesia Romo Anthonius Steven Lalu Pr, Jumat (24/03/2023) menyatakan, PKSN akan diselenggarakan di Kota Kefa (Kefamenanu), sebuah wilayah dekenat di Keuskupan Atambua yang dihuni oleh 90 persen warga Katolik, dan merupakan ibu kota Kabupaten Timor Tengah Utara, Provinsi NTT.

Keuskupan Atambua sendiri telah menyiapkan berbagai kegiatan untuk keperluan perayaan yang bakal berlangsung selama lima hari ini. Mulai dari pelatihan audio visual bagi pegiat komsos paroki yang bekerjasama dengan Dinas Kominfo Kabupaten. Juga ada pendampingan bagi siswa-siswi SMA tentang bagaimana bermedia dengan cerdas.

Pelatihan dan pendampingan katekese digital bagi para calon katekis, pendampingan penggunaan medsos bagi ibu-ibu, seminar literasi sosial bekerjasama dengan kementerian Kominfo, dan lomba untuk anak-anak sekami akan meramaikan PKSN Atambua.

Romo Steven menyebutkan, kali ini kegiatan perayaan tak hanya berlangsung secara offline di Atambua. “PKSN juga diselenggarakan secara online. Beberapa acara seperti misalnya seminar nasional akan diselenggarakan secara hybrid,”ujarnya di Jakarta.

Selama beberapa pekan sebelumnya, berbagai lomba diselenggarakan secara online demi memeriahkan PKSN sekaligus menggaungkan pesan Paus Fransiskus pada Hari Komunikasi Sosial Sedunia: “Berbicara dengan Hati”. Beberapa pelatihan dan lomba antara lain; lomba konten kreatif digital, lomba cipta lagu tema pesan paus, lomba menulis cerita, lomba podcast pewartaan, lomba menulis opini di media massa, komsoslympic, dan lomba film pendek.

“Rencananya juga akan ada tiga kali webinar yang akan membahas pesan paus dengan enggel yang berbeda pada akhir Maret, awal April dan Mei,”ujar Steven. Webinar ini dilengkapi dengan satu kali kegiatan refleksi bersama para ketua komsos tentang tema paus yang diselenggarakan secara hybrid dan berpusat di Kefamenanu.

Bicara dengan Hati

Tema PKSN yang juga merupakan inti dari pesan Paus Fransiskus di Hari Komunikasi Sosial Sedunia ke-57 tahun ini berbunyi “Bicara dengan Hati”. “Setelah kita berlatih mendengarkan yang menuntut kita menunggu dan bersabar serta tidak memaksakan sudur pandang kita dengan cara yang merugikan, akhirnya kita dapat masuk dalam dinamika dialog dan saling berbagi, tepatnya berkomunikasi dengan ramah,”ujar Paus dalam pesannya.

Pesan Paus untuk bicara dengan hati ini menanggapi situasi dunia yang begitu kompleks ditandai dengan kekerasan (perang), amarah, ketidakpedulian dan kepalsuan. Menurut Paus, berkomunikasi dengan ramah (bicara dengan hati) berarti kita diminta untuk terlibat dalam ketakutan, harapan dan penderitaan manusia zaman ini dengan menemani dan memberi kasih melalui tutur kata. “Kita sebagai umat Kristiani didesak terus-menerus untuk menjaga lidah dari yang jahat,”ujar Paus.

Dalam pesannya ini pula Paus menampilkan sosok penulis atau pujangga Gereja yang pada tahun ini kita rayakan 400 tahun wafatnya, yakni Santo Fransiskus de Sales. Uskup Jenewa yang meninggal pada 28 Desember 1622 adalah pelindung para komunikator termasuk para wartawan/ jurnalis. Dia juga pelindung para penyandang disabilitas.

Bagi Paus, Fransiskus de Sales merupakan teladan yang tepat dalam berkomunikasi dengan hati. Berbagai tulisan yang pernah dibuat Fransiskus de Sales menginspirasi banyak pihak termasuk salah satunya Santo John Henry Newman yang kagum dengan ungkapan Frans de Sales dan menjadikannya sebagai motto hidup, yakni “cor ad cor loquitur” yang dalam Bahasa Indonesia berarti hati berbicara kepada hati.

Maksudnya, agar dapat bicara dengan baik, cukup dengan mencintai secara baik. Frans meyakini bahwa komunikasi tidak boleh direduksi sehingga yang kita sampaikan sebuah kepalsuan yang saat ini kita sebut sebagai strategi marketing. Komunikasi, bagi Frans merupakan cerminan jiwa, permukaan dari inti cinta yang tidak terlihat oleh mata. Frans juga menyatakan dengan jelas bahwa kita adalah apa yang kita komunikasikan. Jangan sampai apa yang kita ungkapkan bukanlah sejatinya dari diri kita.

“Komunikasi sering dieksploitasi sehingga dunia melihat kita seperti yang kita inginkan, bukan siapa kita sebenarnya,”tegas Paus Fransiskus mengutip kata-kata Frans de Sales.

—000—

Narahubung :

Antonius Steven Lalu (Sekretaris Eksekutif Komsos KWI)

+62 813-1140-2954