Beranda KWI Forum Dialog & Literasi Media Medan Dibuka Aliran Tawa

Forum Dialog & Literasi Media Medan Dibuka Aliran Tawa

MIRIFICA.NEWS, MEDAN – Setelah Jakarta dan Malang, kini giliran Medan untuk mengikuti Forum Dialog dan Literasi Media yang diselenggarakan Kemenkominfo dan KWI. Mengambil tempat di Catholic Center Christosophia, Medan, forum berlangsung siang ini sampai besok.

Diikuti 102 OMK dari seluruh Keuskupan Agung Medan, RD Kamilus Pantus, Sekretaris Eksekutif Komisi Komsos KWI -mewakili KWI- mengawali forum dengan mendiskusikan bagaimana Gereja memandang dunia digital.

Bersama dengan Prof. Eko Indrajit -pengurus Komsos KWI- sesi diawali RD Kamilus dengan quiz. “Siapa Ketua KWI sekarang? Pada tahun 2013, Gereja Katolik merayakan Hari Komunikasi yang ke-berapa?” Demikianlah contoh pertanyaan yang dilontarkan bagi para peserta yang mulai menunjukkan wajah bingung sambil menerka.

Setelah diperiksa bersama, ada satu peserta yang jawabannya betul semua. “Rata-rata kalian lebih baik dari yang di Jakarta,” ujar RD Kamilus disambut senyum bangga para peserta.

Kini saatnya Prof. Eko Indrajit ambil alih. Beliau juga menyajikan quiz pembukaan. “Setelah Agnes Monica, sosok yang punya follower Twitter terbanyak di Indonesia adalah? Berapakah jumlah maksimum teman yang bisa diundang di Facebook? Pada tahun 2016, jumlah komputer di dunia diperkirakan ada berapa banyak?” Kumpulan pertanyaan ini membuat para peserta tertawa geli karena mereka semakin bingung. “Sudah tebak saja, teman di sebelahmu belum tentu tahu juga,” kata Prof. Eko.

Pertanyaan terakhir dari quiz ditetapkan Prof. Eko punya bobot paling besar, “Berapa nomor HP saya?” Kepasrahan para peserta dilanjutkan dengan pemeriksaan bersama lagi. “Jawabannya yang benar semua E!” Sontak satu dua peserta berteriak gembira. Tawa peserta yang mengalir kian deras ketika Prof. Eko memberi hadiah bagi yang pemeriksa jawaban yang betul semua itu, bukan yang menjawab. Antusiasme peserta di awal ini diharapkan dapat berlanjut sampai selesai forum besok siang.