UMAT KRISTIANI DAN UMAT ISLAM
DIPANGGIL UNTUK MEMAJUKAN BUDAYA DAMAI

Sahabat-sahabat Umat Islam yang terkasih,

1. Sungguh merupakan suatu kebahagiaan tersendiri bagi saya untuk dapat menyampaikan kepada Anda sekalian, salam persahabatan yang hangat dari Dewan Kepausan Untuk Dialog Antar Umat Beragama, pada kesempatan Hari Raya Anda yang membahagiakan, yakni Hari Raya Idul Fitri, yang mengakhiri ibadat puasa dan doa sepanjang bulan Ramadan. Bulan ini selalu merupakan suatu masa yang penting bagi masyarakat Muslim dan memberi kepada setiap umatnya kekuatan baru bagi keberadaannya, baik secara pribadi, secara kekeluargaan, maupun secara sosial. Sangatlah penting bahwa setiap orang memberikan kesaksian hidup keagamaannya melalui hidup yang senantiasa semakin utuh dan menyatu dengan rencana sang Pencipta, dalam keprihatinan untuk saling memberikan pelayanan kepada sesama saudara, dalam solidaritas dan persaudaraan yang semakin meluas dengan umat dari agama-agama lain dan dengan semua orang yang berkehendak baik, dalam kerinduan untuk bekerjasama demi mencapai kesejahteraan bersama.

2. Dalam masa penuh gejolak yang kita alami sekarang ini, umat beragama yang beriman, sebagai hamba-hamba Yang Mahakuasa, berkewajiban di atas segala-galanya untuk bekerja demi perdamaian, dengan menghargai keyakinan masing-masing pribadi serta komunitas-komunitas di manapun, dengan menghayati kebebasan beragama. Kebebasan beragama, yang semestinya tidak dapat direduksikan hanya sebatas kebebasan beribadat, adalah salah satu dari aspek-aspek esensial kebebasan hati-nurani, yang adalah hak dari setiap individu dan menjadi batu sendi dari hak-hak azasi manusia. Hal yang patut diperhitungkan adalah: tuntutan bahwa suatu budaya damai dan solidaritas antarmanusia dapat dibangun, di mana setiap orang dengan teguh dapat terlibat untuk membangun masyarakat persaudaraan yang semakin meluas, sambil melaksanakan apa saja yang setiap orang dapat lakukan, untuk membuang, menyangkal dan menolak setiap tindak kekerasan, yang pasti tidak akan pernah dianjurkan oleh agama manapun, karena hal itu sama artinya dengan mencemarkan gambaran citra Allah yang ada pada manusia. Kita semua mengetahui, bahwa kekerasan, terutama terorisme yang menyerang secara membabi-buta dan menelan begitu banyak korban tak berdosa, sama sekali tidak dapat menyelesaikan konflik melainkan hanya membawa kepada belenggu mematikan dari kebencian yang merusak dan kepada penghancuran umat manusia serta masyarakat.

3. Sebagai umat beragama yang beriman, adalah kewajiban kita semua untuk menjadi pembina-pembina perdamaian, hak-hak azasi manusia dan kebebasan yang menghargai setiap pribadi, tetapi juga untuk menjamin semakin kuatnya ikatan-ikatan sosial yang ada, karena setiap orang harus memperhatikan saudara dan saudarinya tanpa diskriminasi. Dalam masyarakat kenegaraan tidak seorangpun boleh dikucilkan oleh karena alasan kesukuan, keagamaan, atau karena kekarakteristikan lain manapun. Bersama-sama, sebagai warga dari pelbagai tradisi agama yang berbeda-beda, kita semua dipanggil untuk menyebar-luaskan suatu ajaran yang menghormati semua manusia sesama ciptaan, suatu warta cinta-kasih baik antar-pribadi maupun antar-bangsa. Secara khusus kita semua bertanggungjawab untuk menjamin, bahwa kaum muda kita yang akan memegang tanggungjawab atas dunia masa depan kita kelak, dibina dalam semangat yang sedemikian itu. Pertama-tama hal ini menjadi tanggungjawab keluarga-keluarga, kemudian juga mereka yang terlibat dalam dunia pendidikan, dan tentu saja juga para pemuka masyarakat, baik sipil maupun keagamaan. Mereka inilah yang berkewajiban untuk memperhatikan penyebar-luasan ajaran yang benar. Mereka inilah yang harus mengupayakan, agar setiap orang mendapatkan pendidikan yang sesuai dengan lingkungannya yang khas, terutama pendidikan kemasyarakatan, yang mengundang setiap orang muda untuk menghargai mereka yang ada di sekitarnya dan untuk memandang mereka sebagai saudara dan saudarinya, sebab dengan merekalah ia dipanggil untuk hidup bersama setiap hari, bukan dengan sikap acuh-tak-acuh, melainkan justru dengan memberikan perhatian sebagai saudara. Dengan demikian, menjadi lebih mendesak dari masa sebelumnya mengajarkan kaum muda nilai-nilai fundamental kemanusiaan dan akhlak yang sangat penting bagi kehidupan pribadi dan komunitas. Oleh karena itu, juga segala bentuk ketidak-adaban yang terjadi harus dikaji untuk mengingatkan kaum muda akan apa yang menanti mereka dalam kehidupan sosial mereka kemudian hari. Yang dipertaruhkan di sini adalah kesejahteraan-bersama masyarakat, bahkan kesejahteraan-bersama seluruh dunia.
4. Dalam semangat yang seperti itulah upaya dan peningkatan dialog antara Umat Kristiani dan Umat Islam harus dianggap penting, baik dari sudut pandang pembinaan maupun dari sudut pandang budaya. Dengan demikian maka dapat dikerahkanlah segala kekuatan untuk pelayanan bagi umat manusia dan kemanusiaan, sehingga kaum muda tidak menjadi kotak-kotak budaya atau agama yang bertentangan satu sama lain, melainkan menjadi sungguh-sungguh saudara dan saudari dalam kemanusiaan. Dialog adalah sarana yang dapat membantu kita untuk melepaskan diri dari lingkaran konflik yang tak berujung dan pelbagai ketegangan yang menandai masyarakat kita saat ini, sehingga semua bangsa dapat hidup dalam ketenangan dan kedamaian serta dengan saling menghargai dan terpadu dalam keharmonisan di antara kelompok-kelompok yang membentuk mereka.

Untuk mencapai hal ini, dengan tulus hati saya menghimbau Anda sekalian untuk memperhatikan dengan saksama, apa yang saya sampaikan di atas, sehingga dengan adanya saling pertemuan dan pertukaran, Umat Kristiani dan Umat Islam akan bekerjasama dalam penghargaan satu terhadap yang lain demi terwujudnya perdamaian dan demi masa depan yang lebih baik bagi semua bangsa. Hal itu akan menjadi suatu contoh bagi kaum muda kita masa kini, contoh yang akan mereka ikuti dan teladani. Dengan demikian merekapun akan mendapatkan kepercayaan yang segar terhadap masyarakat dan melihat keuntungan bahwa mereka telah termasuk dan turut mengambil bagian dalam transformasi ini. Bagi merekapun pembinaan dan keteladanan akan menjadi sumber pengharapan bagi masa depan.
5. Inilah yang menjadi harapan hangat yang dapat saya bagikan kepada Anda sekalian, yakni: bahwa Umat Kristiani dan Umat Islam akan terus melanjutkan peningkatan hubungan yang semakin akrab dan konstruktif, untuk dapat saling membagikan kekayaan khas masing-masing, dan bahwa keduanya akan sungguh memperhatikan mutu kesaksian dari Umat beriman mereka masing-masing.

Sahabat-sahabat Umat Islam yang terkasih, sekali lagi saya menghaturkan salam terhangat saya pada saat Hari Raya Anda ini dan saya berdoa kepada Allah Raja Damai dan Belaskasih agar menganugerahkan kepada Anda semua kesehatan yang baik, kedamaian dan kemakmuran.

Jean-Louis Kardinal Tauran

Ketua

Uskup Agung Pier Luigi Celata
Sekretaris