Beranda KWI KOMSOS KWI Berbicara Seperti Menyanyi

Berbicara Seperti Menyanyi

MASIH dengan semangat yang sama dari kemarin, mahasiswa/i semester IV STP St. Bonaventura, Delitua, Medan antusias mengikuti pelatihan public speaking yang dibawakan oleh Frans Budi Santika, pendiri Heartspeaks Indonesia.

Para peserta pelatihan melanjutkan materi mengenai olah vokal. “Jangan dibedakan suara ketika berbicara dengan menyanyi. Keduanya baik pakai suara perut,” jelas Frans kepada 50 lebih mahasiswa/i.

Frans juga membagikan teori mengenai hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum berbicara di depan umum. Baik secara pribadi ataupun materi. Setelah berlatih membuat cerita dan naskah pidato, lalu membedakan cara membaca perikop alkitab berdasarkan jenis teks (kisah, puisi, mazmur, dll), peserta akan diajak berlatih praktik.