Beranda KATEKESE Teladan Kita 29 Juni, St. Paulus Wu Yan, Yohanes Baptista Wu Mantang, dan Paulus...

29 Juni, St. Paulus Wu Yan, Yohanes Baptista Wu Mantang, dan Paulus Wu Wanshu

 

Xiaoluyi, Hebei, 29 Juni 1900

Selagi memeringati St. Petrus dan Paulus Rasul, Gereja juga memeringati 120 martir Tiongkok yang dikanonisasi St. Yohanes Paulus II pada 1 Oktober 2000.

Wu Mantang adalah putra dari Wu Yan yang berusia 17 tahun, sedangkan Wu Wanshu adalah keponakan Wu Yan yang masih 16 tahun. Kebencian terhadap iman Kristen oleh kaum revolusionaris Boxer (yang juga membunuh Sta. Lucia dkk) mulai menyebar dari Shandong, Shanxi, Hunan, sampai kevikepan Xianxian yang dilayani para Jesuit. Ada ribuan umat percaya yang dibunuh pada pembantaian masa itu.

sumber dan gambar: Arduino, Fabio. 23 Agustus 2006. Dalam santiebeati.it. Diakses pada 26 Juni 2017.