Kaul perdana 18 anggota Kapusin Indonesia di Parapat, Medan/Foto: Hendra Maringga

MEDAN,MIRIFICA NEWS – Sebanyak 18 anggota Kapusin Indonesia mengikrarkan  kaul perdananya pada Selasa (2/8/2016) di Gereja Biara Novisiat St. Fidelis Sigmaringen, Parapat. Misa kaul perdana dipimpin oleh Minister Propinsial Kapusin Medan, RP Kornelus Sipayung, OFMCap dengan didampingi Kustos Kustodia Kapusin Sibolga RP Yosep Sinaga, OFMCap, Kustos Kustodia Kapusin Nias RP Metodius Sarumaha, Magister Novis RP Chrisantus Marbun, OFMCap, dan RP Sergius Lay, OFMCap.

Misa kaul perdana yang bertemakan Terjadilah Padaku Menurut Kehendak-Mu ini berjalan dengan lancar dan penuh hikmat. Dalam kotbahnya, P. Kornelus menekankan beberapa poin kepada para pengkaul (8 frater dari Medan, 5 dari Sibolga, dan 5 dari Nias), yakni bahwa dengan berani mengucapkan kaul perdana para frater berarti mau dah harus menyerahkan diri pada persaudaraan. Para frater juga harus menjadikan Tuhan sebagai pusat kehidupannya sesudah meninggalkan Novisiat. Hal ini penting mengingat para frater sesudah masuk dalam dunia perkuliahan sering kurang memerhatikan hidup doanya dan kurang mengikuti perayaan Ekaristi. P. Kornelus juga mengajak para frater agar menjadi saudara yang produktif, bukan parasit dalam persaudaraan Kapusin sehingga sikap bermalas – malasan dijauhkan dari setiap saudara.

Seusai perayaan Misa, acara dilanjutkan dengan ramah – tamah di aula Novisiat. Dalam sambutannya RP Chrisantus mengucapkan terima kasih kepada para pengkaul atas kebersamaan dan kerjasamanya di Novisiat. “Jika kamu bisa berdoa dengan baik di Novisiat, maka jadilah pendoa di manapun kamu berada,” tandasnya. Acara kaul perdana ini juga diisi dengan berbagai hiburan berupa fragmen, tarian, dan nyanyian yang dibawakan para frater Kapusin dari berbagai rumah pendidikan. (Hendra Maringga)