ARNOLDUS bergabung dengan militer, barulah kemudian masuk biara St. Medard di Soissons. Ia menjadi pertapa dan menjalani cara hidup doa di sebuah sel kecil, di mana ia sangat membatasi interaksi dengan dunia luar.

1081, sebuah sinode luar biasa memilih Arnoldus menjadi uskup. Ia menanggapi, “Biarkan pendosa ini mempersembahkan buah penyesalan kepada Tuhan. Jangan memaksa seorang bodoh seperti saya untuk melakukan sesuatu yang butuhkan kebijaksanaan begitu tinggi.”

Dengan terpaksa, ia mengambil jabatan itu. Pelayanannya sangat aktif sampai seorang tidak bertanggungjawab berusaha melengserkan Arnoldus. Daripada membela dirinya, ia mengundurkan diri.

Ia bangun biara di Oudenbourg dan wafat di sana. St. Arnoldus dari Soissons (1040-1087) adalah pelindung pembuat bir.

sumber dan gambar: santibeati.it